Surat Biru

kutumpahkan segala daya puisiku
untuk menamatkan hidup dongengan, Ira
ayo, kusambut ajakan dendang lagumu
memaya zaman ini kita bersama.

suratku ini menterjemahkan ketekunan
hidup keras dalam rimba pengabdian
dimana kita miliki damai di hati
dan tujuan di hidup gemilang arti.

lihat saja keindahan sekitar kita
pesta warna pribadi-pribadi yang tahu cinta
suratku ini menterjemahkan ketekunan
suratku ini menterjemahkan kemenangan.


About the Author

Unknown

Author & Editor

Jaringan Kerja Kebudayaan Rakyat

 
JAKER © 2015 - Thanks to Tedi CHO